Cara Mengatasi Keputihan Dengan Alami


Semua wanita pasti pernah mengalami keputihan. Keputihan atau Fluor Albus merupakan sekresi vaginal pada wanita yang normal terjadi terutama pada wanita usia produktif. Kondisi alami ini berfungsi untuk membersihkan dan melindungi vagina dari iritasi dan infeksi.

Cara Mengatasi Keputihan Dengan Alami


Namun, keputihan juga dihubungkan dengan kondisi kesehatan dan tanda adanya penyakit atau infeksi yang disebabkan oleh virus, bakteri, atau jamur tertentu yang membuat wanita tidak nyaman. Bahkan dalam beberapa kasus ekstrim, keputihan dapat berlangsung lama dan disertai bau yang tidak sedap.

Hal tersebut jelas menimbulkan kekhawatiran dan harus ditangani dengan segera, namun mengatasi keputihan dapat dilakukan dengan cara-cara yang tidak sulit dan dapat dilakukan oleh semua orang. Simak kelanjutannya dibawah ini.


Penyebab Keputihan


Penyebab keputihan dapat dijelaskan sebagai berikut: istilah keputihan acap kali digunakan sebagai referensi umum untuk sekresi vaginal, baik yang normal maupun abnormal. Karena tidak ada istilah lain dalam bahasa Indonesia yang umum dipakai untuk sekresi vaginal, hal ini menimbulkan kerancuan di masyarakat.

Vagina sebenarnya telah memiliki keseimbangan keasaman dan bakteri tersendiri. Membasuh vagina dengan sabun atau cairan antiseptic akan menyebabkan keseimbangan terganggu dan membunuh/membuang bakteri baik. Hal ini dapat menimbulkan keputihan, karena bakteri baiknya telah mati dan tidak lagi memiki pertahanan yang cukup terhadap infeksi.

Vaginal Douche atau pencucian vagina baik menggunakan cairan kalium permanganat yang murah ataupun cairan antiseptic juga dapat menimbulkan keputihan.

Jenis – Jenis Keputihan

Keputihan dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu keputihan fisiologis (normal) dan keputihan patologis (abnormal) ,keduanya memiliki sebab yang berbeda.

Keputihan fisiologis adalah jenis keputihan yang normal dialami oleh wanita secara umum pada waktu-waktu tertentu, misalnya sebelum menstruasi dan pada masa subur. Keputihan jenis ini memiliki ciri-ciri sebagai berikut;

  • Cairan sekresi berwarna bening, tidak lengket dan encer. 
  • Tidak mengeluarkan bau yang menyengat. 
  • Keputihan yang terjadi saat ketahanan tubuh menurun juga dapat dikategorikan sebagai keputihan fisiologis.

Sedangkan keputihan patologis merupakan jenis keputihan abnormal yang disebabkan oleh adanya kelainan dalam vagina atau serviks yang berbahaya dan menimbulkan rasa tidak nyaman dengan ciri-ciri sebagai berikut;

  • Keluarnya cairan berwarna putih pekat, putih kekuningan, putih kehijauan atau putih kelabu dari saluran vagina. Cairan ini bisa berbentuk encer atau kental, lengket dan kadang-kadang berbusa. 
  • Mengeluarkan bau yang menyengat. 
  • Pada penderita tertentu, terdapat rasa gatal yang menyertainya serta dapat mengakibatkan iritasi pada vagina.

Mengatasi Keputihan Secara Alami



Langkah untuk mengatasi keputihan secara alami dapat dilakukan dengan menggunakan bahan-bahan yang dapat diperoleh dengan mudah. Salah satunya dengan daun sirih disertai campuran lainnya. Sirih adalah jenis tanaman asli Indonesia yang hidupnya membutuhkan tempat bersandar seperti batang pohon.

Ada dua jenis tanaman sirih yaitu yang daunnya berwarna merah dan hijau. Kedua jenis tersebut dapat digunakan untuk mengatasi keputihan secara alami.

Minyak astiri pada daun sirih mengandung betlephenol, eugenol, dan chavicol. Kegunaannya untuk mematikan kuman, antioksidasi, antijamur, serta antiradang. Daun sirih biasanya direbus terlebih dahulu untuk kemudian dibasuhkan ke vagina. Selain itu dapat pula menggunakan olahan daun sirih yang dijadikan sabun herbal –dengan catatan tidak menggunakan bahan tambahan kimia lain.

Kayu Rapet Untuk Mengatasi Masalah Keputihan


Selain menggunakan daun sirih, pengobatan keputihan secara alami juga dapat menggunakan kayu rapet. Kayu rapet merupakan spesies tanaman herbal yang berasal dari Cina dikenal dengan nama ‘chang jie zhu’. Tumbuh di daerah hutan, tumbuhan ini berwarna putih dan hidup bergerombol.

Dikenal sebagai bahan untuk penyembuhan berbagai masalah kesehatan, terutama terkait dengan masalah kewanitaan. Biasanya kayu rapet diramu bersama dengan herbal lain.

Salah satu resep untuk pengobatan keputihan adalah sebagai berikut; kayu rapat 1 jari tangan, kayu Mesoyi 1 jari tangan, majakan 1/2 butir, rimpang kunci pepet 2 buah, kemukus 6 butir, cengkih 2 buah, jahe Sukun 1 buah, jintan Putih 5 butir, direbus dengan air 110 ml. Ramuan diminum satu kali sehari.

1. Kunyit

Kandungan zat anti-bakteri pada kunyit dapat membantu menghilangkan keputihan membandel pada miss V. Anda hanya perlu meminum air perasan kunyit yang telah diparut setiap hari. Lebih jelasnya seperti ini : 
  • Kuliti dan bersihkan 2 buah kunyit 
  • Parut kunyit
  • Peras sarinya dengan menambahkan air 
  • Tambahkan 1 sdm madu 
  • Minum 2 kali dalam sehari. Rutin minum perasan kunyit setiap hari agar keputihan segera teratasi.
2. Biji fenugreek
Cara Mengatasi Keputihan Dengan Alami

Biji fenugreek mungkin masih terdengar asing di telinga Anda. Biji fenugreek berasal dari tanaman dengan nama yang sama yaitu fenugreek atau bisa juga disebut dengan klabet.Biji fenugreek dapat membantu meningkatan jumlah pH pada miss V Anda. Caranya adalah dengan merendam 1 sdm biji fenugreek dalam air hangat seharian penuh. Lalu saring airnya kemudian minum. Minum air biji fenugreek secara rutin setiap hari setiap sebelum sarapan.

3. Bawang putih

Bawang putih sudah merupakan resep herbal turun temurun dikarenakan zat-zat yang mengandung sifat antibakteri dan antijamur. Mengkonsumsi bawang putih secara rutin bahkan dapat menghambat bakteri masuk pada area kewanitaan Anda. Anda bisa mengkonsumsi bawang putih dengan cara apapun asalkan rutin dan teratur. Begitulah cara menghilangkan keputihan dengan bawang putih. 

4.Daun sirih

Cara menghilangkan keputihan dengan daun sirih juga sudah terkenal. Buktinya adalah dengan banyaknya produk pembersih miss V yang menggunakan ekstrak sirih. zAt dalam daun sirih juga bersifat sebagai antibakteri dan antijamur. Caranya pun mudah. Anda hanya perlu merebus beberapa lembar daun sirih dengan 2 gelas air. Tunggu hingga air hanya tinggal setelah. Minum air rebusan daun sirih setiap hari.

5. Daun sambiloto

Cara Mengatasi Keputihan Dengan Alami

Daun sambiloto juga dapat menjadi cara menghilangkan keputihan secara alami. Caranya sama dengan mengkonsumsi daun sirih. Yaitu dengan merebus daun sambiloto dengan air lalu meminumnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mengatasi Keputihan Dengan Alami"

Post a Comment